Welcome to my blog, hope you enjoy reading
RSS

Laman

Rabu, Juni 22, 2011

Klub Renang

Punya anak usia balita yang sangat aktif, bikin Bunda dan Abi berpikir keras...kira-kira mau disalurin kemana ya energi berlebihan yang dimiliki Asa??

Saat diskusi keluar deh aneka macam klub olahraga yang mau kami jajaki. Ada futsal, sepakbola, karate dan renang. Dengan berbagai macam pertimbangan, kami sepakat untuk cari klub renang dulu.

Alasan utama adalah karena menurut kami Asa sudah sangat familiar dengan kegiatan ini. Melihat gaya Asa berenang juga sudah mantap...sudah bisa mengangkat & menggerakkan kaki walaupun masih dengan alat pengaman/ban pastinya.

Sebagai langkah awal kami pun harus survey lokasi dan biaya dulu...masuk ga ya ke kantong kami ?? Pencarian pun dilakukan, dimulai dari mbah google dulu sampai akhirnya survey lapangan.

Ini dia hasilnya...hanya 4 lokasi Klub Renang di Wilayah Depok:

1. Klub Gema Pesona

Lokasi: Komplek Duta Gema Pesona Estat, Jalan Tole Iskandar No. 45, Sukmajaya, Depok

Jadwal latihan: 1 jam tiap pertemuan

Pilihan Jadwal latihan:
- Senin s.d. Minggu
- Pagi 08.00 - 10.00
- Sore 15.00 - 18.00

Biaya:
- Pendaftaran Rp 50.000
- Anak-anak seminggu 1x Rp 200.000
seminggu 2x Rp 250.000
seminggu 3x Rp 300.000
- Dewasa seminggu 1x Rp 300.000
seminggu 2x Rp 350.000
seminggu 3x Rp 400.000

Usia minimal 5 tahun...tapi setelah tanya petuagsnya boleh lah 4 tahun asal sudah berani dalam air. Tapi mengingat lokasi yang lumayan juga dari rumah, dan masuk wilayah macet...kami skip dulu yang ini & cari yang lain dulu ahhh :)

Untuk contact person, bisa hubungi disini:
- Abdul Rohim, S.Pd : 0878-7027-5566 / 021-9803-6945
- Ujang Mashuri, S.Pd : 0812-9328-190 / 021-9945-0953
- Website juga ada tapi info tidak uptodate disini

2. Bumi Wiyata Sport Club

Lokasi: Hotel Bumi Wiyata, Depok

Harga pasti saya lupa, karena brosurnya sudah hilang :(

Harga kisaran (sependek ingatan saya) Rp 200ribuan juga
tapi....peserta mesti daftar dulu jadi member club (ini yang aga' berat buat kami).
Biaya member Rp 400ribuan per orang...bisa murahan (sekitar 200ribuan) kalo minimal daftar 4 orang.

Yang ini lewat aja deh meskipun secara lokasi lebih dekat *_@

3. Klub Pesona

Lokasi: Komplek Pesona Khayangan, Depok

Telepon: 021-778 20 333, 778 31 606

Biaya Pendaftaran Rp 20.000

Jenis kelompok, Pilihan hari & Biaya sbb:
Kelompok, Senin - Kamis, Rp 206.000
Kelompok, Jumat - Minggu,Rp 226.000
Privat, Senin - Kamis, Rp 306.000
Privat, Jumat – Minggu,Rp 326.000

- Untuk kategori Kelompok, dibuka bila ada minimal 3 peserta.
- Peserta dan pendamping bebas masuk kolam renang tanpa beli TM lagi, kecuali bila pendamping ikut nyebur.
- Renang 1 x seminggu, 1 jam dengan pilihan waktu dari pkl. 07.00 s.d. 17.00

Untuk tempat ini, biaya dan lokasi Abi dan Bunda sudah oke. Tapi masalahnya...sekali lagi terbentur usia minimal 5 tahun. Petugas klub janji mau menanyakan ke pelatih atas kemungkinan diijinkan/tidaknya umur 4 tahun, dan akan telepon kalau oke. Tapi ternyata tidak ada telepon...so belum bisa juga deh Asa masuk klub renang.

4. Kolam Renang Ceria, Kukusan, Depok

Lokasi: Pondok Ceria (Ceria Water Park), Kukusan, Depok

Inilah kolam renang terdekat dari rumah. Jadi penasaran juga kalau tidak kami singgahi...siapa tahu ada les renang juga.

Info dari petugas, dulu memang pernah ada..tapi sudah ditutup. Jika mau mungkin personal aja dengan mantan pelatihnya. Kamipun meninggalkan nomor telepon, untuk diberitahukan ke pelatih (mantan)...tapi tak ada kontak lagi setelahnya. Jadi kesimpulannya tempat ini skip !!

Jadi.. sampai sekarang Asa belum ada kegiatan deh...apalagi ya rencananya??

9 comments:

Unknown mengatakan...

saya guru olahrag dan pelatih renang dan tenis. masih kuliah s2.....berminat 085292914200..sawangan depok

Anonim mengatakan...

jadinya kursus renang dmn bun? lg cari2 jg untuk anak 4thn

ratna mengatakan...

Bun... kalau untuk anak2 usia 2 tahunan gimana yah... apa kah ada info..? Anak saya suka banget pakai pelampung terus diceburin ke kolam yg dulunya kolam ikan .. thanks.

Astrit Febrilianty mengatakan...

Untuk usia 4 tahunan bisa di waterpark aladin GDC.
Atau, putra saya, usia 3thn waktu itu pernah ikut dengan pelatih renang dari club depok maharaja.

Anonim mengatakan...

Bu maaf bisa minta no.telp pelatihnya yg di maharaja? Mksih

Nafila0904 mengatakan...

Saya kebetulan juga pelatih renang,saya perempuan,jika berminat hubungi di 081213181830,untuk kolam bebas dimana

Herera Etta mengatakan...

Info pelatihan renang untuk anak 3 tahun donk...

nuffnuffstuff.id mengatakan...

Info klub renang yg bisa mengarahkan anak menjadi atlet (bukan les biasa) dimana ya?

PutriYasminN.F mengatakan...

boleh minta kontak yg di maharaja?

Posting Komentar

mau komentar atau just say hello...yok tulis aja :)